Rabu, 25 Desember 2013

Belajar Bahasa Inggris Bagi Pemula

Bahasa merupakan alat komunikasi yang  paling ampuh antara individu satu dengan yang lain. Tanpa bahasa sulit dibayangkan kalau manusia harus selalu menggunakan bahasa tubuh sebagai bahasa sehari-hari.

Sebagai makhluk yang sempurna se-jagat manusia telah menentukan banyak pilihan bahasa yang digunakan dalam keseharian mereka, mulai dari etnis, budaya, daerah, bangsa, negara hingga ke lingkup dunia manusia memiliki bahasa masing-masing.

Mau tidak mau kelompok manusia satu dengan kelompok manusia yang lain atau lebih jelasnya antar negara harus menjalin komunikasi yang baik supaya kebutuhan akan negara tersebut tercapai. Sebagai alat komunikasi internasional bahasa Inggris perlu dimengerti agar manusia yang belum mengerti sama sekali tidak terjerumus dalam hal yang negatif, maka mengingat akan masalah ini perlu kiranya bagi individu untuk belajar bahasa Inggris. Untuk itu Al Azhaar English Course (AEC) memiliki tips belajar bahasa Inggris bagi pemula.

Cara Belajar Bahasa Inggris Bagi Pemula
 1. Niat karena Allah
Jelas kiranya bahwa niat itu sangat penting dalam menentukan tujuan akhir dari aktivitas termasuk aktivitas belajar. Kalau niat anda sudah benar dan hanya karena Allah semata Insya Allah belajar akan dipermudah Allah dan bermanfaat bagi anda khususnya.

2. Suka
Kadang kita cukup sulit memahami sesuatu atau mempelajarinya, salah satu faktor penyebab pemahaman itu sulit ialah kita tidak menanamkan rasa "suka" terhadap apa yang kita pelajari. Maka mulailah menyukai hal yang akan anda pelajari.

3. Serius
Jarang orang cerdas yang belajar tidak serius, meskipun kadang terlihat santai tapi mereka serius dalam mempelajari sesuatu. Banyak orang berkata mereka itu sukses (cerdas), tapi tak banyak yang berkata dia sukses karena telah banting tulang dan jungkir balik (belajar sungguh-sungguh).

4. Pelan tapi pasti
Seperti kata pepatah "satu kali tujuh lebih baik daripada tujuh kali satu". Belajar memang tak perlu sekali waktu dapat beberapa bab/materi. Pelan-pelan asal mau menekuni.

5. Carilah kosakata atau frasa yang sering digunakan dalam aktivitas sehari-hari. Terjemahkanlah kosakata tersebut kedalam bahasa Inggris, usahakan dikoreksi guru bahasa Inggris anda biar tidak terkesan guru anda adalah syaiton.

6. Tak usah sulit-sulit menghafalkan kosakata tersebut, cukup dibaca setiap selesai sholat, sampai akhirnya anda benar-benar hafal. Karena pembiasaan lebih baik dari penghafalan langsung.

7. Gunakan kosakata yang telah anda hafal dalam aktivitas sehari-hari, anda bisa memulainya dari yang termudah.

8. Biasakanlah berbicara bahasa Inggris dalam keseharian anda mulai dari bangun tidur sampai tidur kembali.

9. Carilah teman yang bisa anda ajak komunikasi berbahasa Inggris agar bahasa sehari-hari yang telah anda kuasai selalu terjaga.

"Selamat Mencoba!"
image

Lorem ipsum dolor sit

Aliquam sit amet urna quis quam ornare pretium. Cras pellentesque interdum nibh non tristique. Pellentesque et velit non urna auctor porttitor.

image

Nunc dignissim accumsan

Vestibulum pretium convallis diam sit amet vestibulum. Etiam non est eget leo luctus bibendum. Integer pretium, odio at scelerisque congue.